Ikatan Doktor Ilmu Manajemen (IKADIM)
(021) 42805324

Tentang IKADIM

Ikatan Doktor Ilmu Manajemen (IKADIM), adalah organisasi non pemerintah atau non-government organization (NGO) yang didirikan di Jakarta oleh beberapa alumni Program Doktor Ilmu Manajemen Universitas Negeri Jakarta. Tujuan utama lembaga ini adalah untuk menghimpun dan menumbuh kembangkan potensi alumni dalam mengaktualisasikan ilmu manajemen khususnya manajemen sumber daya manusia untuk meningkatkan daya saing organisasi dan bangsa Indonsia yang sejalan dengan visi Indonesia emas tahun 2045.  Tujuan tersebut diimplementasikan melalui program dan kegiatan akademik dan non akademik, penelitian yang dipublikasikan secara internasional dan terakreditasi terbaik. Organisasi Ikatan Doktor Ilmu Manajemen terbuka bagi semua alumni program doktor ilmu manajemen tanpa membedakan universitas asal, daerah, suku dan agama. 

 

MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dan tujuan IKADIM, ialah :

  1. Meningkatkan pengetahuan akademik dan non akademik, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam menyelesaikan masalah-masalah manajemen sumber daya manusia, manajemen modal sosial, manajmen human capital yang dihadapi bangsa Indonesia.

  2. Mengembangkan kegiatan akademik dan non akademik, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam menghadapi masalah-masalah sosial kemasarakatan untuk pembangunan sumber daya manusia dan perubahan kehidupan sosial masyarakat Indonesia pada era industri 4.0.

  3. Mengembangkan ilmu manajemen sumberdaya manusia dan ilmu yang lain masyarakat Indonesia, khususnya dikalangan masyarakat intelektual agar mampu menjawab tantangan kehidupan sosial di masa datang dalam menjamin keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara hingga beratus-ratus tahun.

  4. Mengembangkan ilmu manajemen sumber daya manusia yang sesuai dengan karakter sosial capital dan human capital ke Indonesiaan,

  5. Memujudkan kemandirian organisasi.

  6. Menyusun data base alumni dari tahun 2007 sampai saat ini.

  7. Meningkatkan sumber pendapatan organisasi.

  8. Memperluas jaringan internasional.

  9. Memperkuat sistem manajemen organisasi.

  10. Memberikan layanan informasi pengembangan sumber daya manusia, dan

  11. Pengembangan peran serta IKADIM.